Belajar saham memang susah-susah gampang, tapi bila serius tidak perlu ikut workshop yang terlalu mahal.
Saham adalah salah satu bentuk kemajuan teknologi yang diterapkan dalam bentuk investasi keuangan yang praktis. Pasar saham kita tahu sebelumnya adalah pasar yang sangat rumit, yang melibatkan banyak orang, banyak uang, perusahaan, kepentingan politik dan masih banyak lagi. Karena itu dengan teknologi saat ini, kerumitan-kerumitan itu bisa di minimalisir dan orang awam pun bisa langsung berinvestasi tanpa harus melalui mekanisme pembelian instrumen saham dengan rumit. Terlebih saat ini banyak aplikasi saham yang bisa di gunakan melalui ponsel sehingga makin mempermudah orang untuk berinvestasi.
Belajar Saham
Namun untuk terjun ke dunia saham jelas tidak bisa langsung masuk begitu saja, Anda wajib mempelajarinya terlebih dulu, setidaknya Anda harus paham bagaimana mekanisme jual beli saham melalui bursa efek. Ada banyak hal yang perlu Anda pelajari sebelum masuk ke dunia saham. Untuk belajar saham sendiri Anda perlu mempelajari beberapa hal dibawah ini dan mempelajari semua hal tentang saham, mulai dari mengenal apa itu saham, bagaimana mulai berinvestasi saham, mengenal jenis-jenis saham. Yang paling utama adalah Anda harus menguasai strategi-strategi dalam berinvestasi di saham, mengetahui kapan membeli dan kapan akan menjualnya sehingga tidak mengalami kerugian.
Apa itu saham ?
Baiklah untuk awal yang penting anda ketahui adalah mengenal lebih dulu, apa itu saham. Saham adalah salah satu instrumen di pasar keuangan dan merupakan jenis investasi yang paling banyak di sukai oleh kalangan pebisnis. Saham adalah bukti kepemilikan suatu perusahaan, tergantung dari berapa banyak persen yang Anda miliki. Dengan memiliki saham, maka Anda berhak mendapatkan bagian dari keuntungan yang dibukukan oleh perusahaan, tergantung dari berapa banyak saham yang Anda miliki.
Investasi saham ?
Investasi saham merupakan suatu cara dalam mendapatkan income dengan membeli saham dari perusahaan. Nanti keuntungan yang Anda peroleh adalah dari hasil keuntungan perusahaan yang dibagikan kepada pemilik saham dalam bentuk dividen. Namun adakalanya dividen tidak dibagikan, tapi diinvestasikan kembali untuk operasional perusahaan. Cara lain yang bisa Anda dapatkan dari saham adalah dengan menjual kembali saham milik Anda kepada orang lain, dengan catatan Anda menjualnya dengan harga yang lebih tinggi dibanding saat Anda menjualnya. Hal ini disebut apresiasi pasar, dan keuntungan Anda adalah selisih dari harga yang Anda jual tadi.
Jangan masukkan semua telor dalam satu keranjang
Ketika melakukan investasi saham, jangan menaruh semua uang Anda dalam satu saham, karena ketika terjadi crash dan saham jatuh, maka semua modal Anda akan tergerus nilainya. Ada baiknya membagi saham kepada beberapa saham yang kemungkinan besar tidak mengalami crash semua secara bersamaan. Hal ini menyeimbangkan modal Anda, ada yang nilainya naik dan ada yang nilainya turun. Sehingga mengurangi kerugian yang Anda alami. Istilah kerennya jangan masukkan semua telor dalam satu keranjang.
Tanamkan Komitmen di diri Anda Sendiri
Menjadi investor perlu komitmen yang tinggi dan konsisten. Sebenarnya komitmen ini sangat dibutuhkan di semua bidang profesi. Karena tidak mungkin Anda mendapatkan sukses bila tidak konsisten dan tidak komitmen. Disini komitmen berarti apapun yang terjadi, Anda akan memperjuangkan posisi Anda sebagai seorang investor, yang siap menghadapi tekanan dari manapun. Jangan ketika market jelek, maka Anda akan mundur dan mengatakan investor saham tidak cocok bagi Anda. Tapi kemudian ketika market baik, Anda kemudian katakan kemana mana pada siapapun kalau Anda adalah investor handal.
Komitmen penting sekali, dan sekali Anda mampu melewati semua hal dan rintangan dalam investasi saham ini, percayalah bahwa Anda akan menjadi salah satu investor saham yang handal kelak dikemudian hari.
Rencanakan trading Anda
Investasi saham adalah bisnis yang selalu bergerak, dimana Anda perlu merencanakan rencana trading Anda sebelum memutuskan akan membeli atau menjual saham Anda. Bila Anda tidak merencanakan trading Anda, maka itu sama saja berjudi, dimana dalam judi Anda tidak bisa mempelajari dan memperkirakan apa yang akan terjadi. Hal ini maka seperti untung-untungan saja, dan tentu saja investasi saham bukan sekedar untung-untungan seperti judi.
Rencakan investasi Anda dengan baik maka Anda bisa mengurangi resiko loss yang lebih besar dan memperbesar potensi mendapat keuntungan. Ada banyak strategi dalam investasi saham, dan ini perlu Anda pelajari satu persatu sambil praktek dan latihan terus dalam transaksi saham, hingga Anda menemukan strategi yang paling cocok dan akan Anda gunakan terus secara konsisten dan menghasilkan revenue yang lumayan.
Belajar saham dari nol
Setelah mengenal apa itu saham dan investasi saham, maka Anda perlu mempelajari cara bisnis saham dari nol. Karena tanpa belajar, Anda akan kesulitan dalam menentukan kapan membeli saham dan kapan menjual saham, dan mengetahui saham apa yang baik dan saham yang kurang baik.
Cara mendapatkan keuntungan dari saham pun bisa Anda dapatkan dari banyak cara, yang intinya adalah Anda perlu memutuskan bahwa Anda itu ingin menjadi apa di dunia saham. Pilihannya adalah menjadi:
- Trader Saham
- Investor Saham
Menjadi trader saham maka Anda harus lebih sering memantau pergerakan harga saham dengan analisa teknikal maupun dengan analisa fundamental. Sementara bila memilih menjadi Investor, maka yang harus sering Anda lakukan adalah membaca laporan keuangan dari perusahaan yang menjadi incaran Anda. Bila laporan keuangannya cenderung positif, Anda bisa membeli sahamnya dan mengkoleksinya dalam jumlah besar, sehingga ketika terjadi pembagian dividen, Anda juga akan menerima hasil yang cukup lumayan besar.
Cara belajar saham dari nol
Cara belajar saham yang paling utama adalah dengan membaca buku tentang saham. Bacalah sebanyak mungkin buku buku mengenai saham. Rekomendasi buku yang patut Anda baca adalah semua buku mengenai Warren Buffet. Dalam buku-buku Warren Buffet, Anda akan mendapatkan pandangan mengenai investasi jangka panjang yang benar. Juga Anda bisa mempelajari bagaimana Warren Buffet bisa menjadi salah satu orang terkaya dunia namun sama sekali tidak memiliki perusahaan sendiri.
Selain membaca buku, Anda bisa mulai mencoba daftar akun sekuritas dan manfaatkan fasilitas akun demo mereka, dimana Anda bisa trading saham secara virtual dan tidak dengan menggunakan uang yang real. Setelah menguasai bagaimana trading saham di akun virtual barulah Anda boleh memulai mendaftar ke sekuritas dan melakukan deposit modal Anda, dan mulai trading saham. Untuk awal mungkin bisa gunakan modal yang seminimal mungkin sesuai dengan kemampuan modal Anda, dan sesuai dengan minimal deposit dari platform atau perusahaan sekuritas yang Anda gunakan.
Lalu pastikan membeli saham yang memiliki trek rekord yang baik, jangan tergiur harga murah, karena terkadang ketika harga saham murah, dan memang kualitas perusahaannya tidak baik, maka value dari saham itu cenderung akan turun dan sampai kepada titik terparah, yaitu seharga 50 rupiah perlembar sahamnya. Bila sudah terjebak membeli saham seperti ini, maka saham Anda sudah tidak bisa diapa-apain lagi, mau dijualpun susah, karena peminatnya sangat sedikit atau bahkan tidak ada yang berminat.
Aplikasi Saham Terbaik
Untuk melakukan trading atau investasi di pasar saham, Anda membutuhkan broker sekuritas untuk melakukan aktifitas itu. Beruntung saat ini banyak aplikasi saham yang menawarkan deposit minimal untuk daftar pada broker mereka dan mereka membuat suatu aplikasi yang mudah dijalankan dan di download dalam berbagai platform.
Berikut ini ada beberapa platform Aplikasi Saham yang terbaik dan memiliki track record yang baik diantara kalangan para trader Indonesia.
- Ajaib
Sekilas tentang Ajaib, perusahaan ini didirikan sejak tahun 2018 dengan bentuk korporasi Group Ajaib. Ajaib memiliki misi dan visi untuk mengembangkan dunia investasi dengan memanfaatkan kemajuan teknologi secara mobile dan online. Visi mereka adalah menjadikan grup Ajaib sebagai aplikasi saham mobile terbaik di Asia Tenggara yang mulai diminati oleh kalangan muda dan milenial dalam dunia saham ritel.Group Ajaib juga berkomitmen untuk membuka akses instrumen investasi yang aman, terpercaya dan juga terjangkau oleh banyak kalangan masyarakat. Selain itu Group Ajaib juga sering mengadakan seminar untuk umum, seminar pada universitas dan pendidikan online, yang bertujuan untuk membuka wawasan masyarakat terhadap dunia investasi saham. Aplikasi Ajaib sendiri bisa anda dapatkan langsung melalui websitenya disini: ajaib.co.id, atau langsung di Google Playstore maupun App Store - IPOT (IndoPremier)
PT Indo Premier Sekuritas menyediakan aplikasi yang diberi nama IPOT. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang bergerak dibidang investasi di pasar modal yang melayani klien Individu maupun korporasi. IPOT atau indo premier sendiri merupakan salah satu pelopor aplikasi saham online yang membuat masyarakat luas bisa mengenal dunia saham, dan melakukan investasi atau trading secara online melalui ponsel.Aplikasi yang ditawarkan oleh IPOT juga cukup user friendly dan mudah untuk digunakan, dimana modal yang diperlukan juga cukup murah, hanya dengan 100 ribu Anda sudah bisa mulai trading di IPOT. Anda bisa mendownload langsung aplikasi ini di Google Playstore atau di App Store secara gratis. Lakukan registrasi dan tunggu sekitar 1-2 hari untuk proses verifikasi data. Dokumen yang diperlukan untuk mendaftar di aplikasi ini diantaranya adalah : KTP, Buku Tabugan (wajib), NPWP (opsional), yang nanti perlu Anda upload dan kirimkan ke pihak IPOT.
Penutup
Nah itulah tadi artikel tentang Belajar Saham. Semoga artikel ini cukup bermanfaat untuk Anda. Yang terpenting dalam belajar saham adalah tidak ada kata menyerah. Selalu belajar dan berkembang sesuai dengan kemajuan teknologi. Karena saham ini akan selalu berkaitan dengan Teknologi, yang semakin mempermudah Anda dalam menggeluti bidang investasi saham.
Aplikasi aplikasi yang ada juga patut Anda pertimbangkan untuk daftar, karena meski kadang interfacenya kurang bagus, tapi mereka mungkin memiliki fasilitas lain yang mungkin di aplikasi yang lain tidak ada, seperti misalnya adanya seminar gratis, workshop gratis, dan pendidikan online gratis yang bisa Anda ikuti dan pelajari isi materinya. Jadi tetap semangat terus belajar ya, salam sukses investasi sahamnya.